-->

Spesifikasi dan Harga Lenovo A889

Harga Lenovo A889 - Hadirnya Lenovo tipe A889 digunakan untuk membidik kembali segmen pasar smartphone berkelas yang diperuntukkan kalangan menengah ke bawah. Sebab Harga Lenovo A889 milik perusahaan Lenovo ini dibanderol sekitar 1,9 juta rupiah setiap unitnya. Lenovo A889 tersebut hadir mengusung konsep minimalis yang elegan dengan adanya satu pilihan warna, yaitu warna putih. Dimensi yang dimiliki oleh smartphone tersebut, membawa ukuran 164 x 85.4 m, ketebalannya hanya 9 mm dan beratnya sekitar 192 gram. Lenovo tipe tersebut juga menggunakan tampilan interface yang didominasi oleh hadirnya layar sentuh tipe IPS LCD yang berukuran 6 inchi dan sudah mengusung fitur teknologi Multitouch.

Harga Lenovo A889

Pada bagian konektifitasnya, Lenovo A889 hadir membawa fitur Dual SIM GSM, port micro-USB, koneksi jaringan 3G HSDPA, Bluetooth dan koneksi Wi-Fi. Kemudian di bagian multimedianya sendiri, Lenovo tipe A889 hadir mengusung fitur kamera ganda, kamera primernya memiliki resolusi sebesar 8 MP sedangkan pada kamera sekundernya masih menggunakan resolusi VGA. Dengan harga Lenovo A889 yang terjangkau itu, performa yang dimiliki tidak kalah saing dengan Smartphone lainnya karena membawa dapur pacu yang dimotori oleh procesor Quad Core dengan menggunakan clock speed maksimum mencapai 1.3GHz chipset Mediatek MT6582. Kemudian smartphone tersebut juga dilengkapi dengan sebuah memori RAM berkapasitas 1 GB yang sudah dilengkapi GPU Mali - 400 untuk mengoptimalisasi pada bagian sektor grafisnya. 

Sedangkan pada bagian sistem operasinya untuk perangkat lunak, Lenovo tipe A889 ini hadir dengan mengusung sistem operasi berbasis Android Jelly Bean dengan versi 4.2.2. Smartphone Lenovo tersebut pun sudah dilengkapi oleh memori internal yang kapasitasnya mencapai 8 GB, dan dilengkapi pula dengan sebuah slot untuk tempat menyimpan micro-SD yang bisa mencapai 32 GB. Dan yang terakhir pada sektor powernya, Lenovo A889 dioperasikan oleh baterai dengan tipe Lithium Ion Battery. Battery tersebut memiliki kapasitas mencapai 2500 mAh. Itulah ulasan tentang harga Lenovo A889 dan berbagai spesifikasinya. Produk ini sangat layak untuk Anda miliki, menemani rutinitas keseharian.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter